HAI-Online.com - Band rock asal Bosnia, Dubioza Kolektiv merekrut satu tambahan personil baru.Yang bikin unik, personil baru tersebut bukanlah seorang manusia, melainkan sebuah robot humanoid bernama Robby Megabyte.
Melansir Reuters, musisi robot tersebutdiciptakan oleh sekelompok mahasiswa teknik elektro dari Universitas Sarajevo atas permintaan Dubioza Kolektiv sendiri untuk melengkapi konsep album terbaru mereka, #fakenews yang dirilis tahun 2020 lalu.
“Robot kami… suka makan, minum, teriak, dia suka musik,” tutur sang basis, Vedran Mujagic.
Robby pun tampil dalam video musik “Take My Job Away”, salah satu lagu dalam album #fakenews. Video musik tersebut menceritakan situasi di mana para personel terkunci di dalam studio hingga akhirnya para robot menjajah dan menguasai mereka.
Baca Juga: Trailer Fast and Furious 9 Rilis, Sajikan Banyak Aksi Menegangkan Hingga Kembalinya Han
Sementara itu Amir Besic, salah satu mahasiswa yang terlibat dalam pembuatan Robby Megabyte mengungkapkan proses merakit robot untuk band tersebut nggak gampang. Sebab, ia dan kawan-kawannya benar-benar awam soal 3D printing yang dibutuhkan untuk membuat komponen robot tersebut.
Akhirnya, mereka memutuskan memanfaatkan komponen daur ulang, termasuk as mobil dan roda kereta bayi untuk membuat Robby bergerak. Proses pembuatan Robby dikatakan Amir memakan waktu hingga dua tahun.
“Itu adalah momen yang sangat menggembirakan, setelah begitu banyak usaha, begitu banyak waktu dihabiskan untuk bekerja di sekolah untuk memastikan robot tersebut bekerja,” ujanya.
Selain tampil dalam video klip, Robby juga terlibat dalam gigs mingguan online Dubioza Kolektiv, ‘Quarantine Show’ yang diunggah di YouTube selama masa lockdown tahun lalu.(*)
Penulis: Hanif Pandu