One Piece Kini Tembus 1000 Chapter, Gerald Situmorang Ngaku Udah Ngikutin dari SMP Sampai Sekarang

Senin, 04 Januari 2021 | 17:01
Instagram Gerald Situmorang

Gerald Situmorang menjadi penggemar One Piece sejak lama.

HAI Online.com - Usia dari manga One Piece mencapai kepala empat di awal tahun 2021 ini.Capaian fantastis initurut dirayakan oleh musisi dan bassist band Barasuara, Gerald Situmorang.

Hari ini, ia tampak menyampaikan kegembiraannya atas pencapaian manga karya Eiichiro Oda ini.

"Congrats ONE PIECE 1000 Chapter!!! Ngikutin dari SMP sampai SEKARANG," tulis Gerald dikutip Senin (4/1/2021).

Dalam keterangan tersebut ia juga mengunggah sejumlah foto yang berkaitan dengan One Piece.

Foto pertama diberinya keterangan "GeSit & MUGIWARA PIRATES," dimana ia terlihat berpose di depan karakter Mugiwara Pirates atau juga dikenal sebagai bajak laut Straw Hat.

Slide berikutnya berupa video ketika dia menjelajahi One Piece Tokyo Tower. Sedangkan gambar terakhir merupakan cover One Piece Chapter 1000.

Sebelumnya pencipta karakter One Piece, Eiichiro Oda, juga mengucapkan terima kasihnya pada semua penggemar yang telah mendukung karyanya selama ini.

Baca Juga: 5 Soundtrack Anime Tercadas, Punya Nuansa Metalcore Hingga Groove Metal

"Luffy telah melakukan perjalanan ke banyak pulau dan memiliki banyak petualangan. Saya tidak tahu berapa banyak orang yang dia temui! Demikian juga, saya telah bertemu dan didukung oleh banyak orang termasuk keluarga saya. Saya tidak bisa cukup berterima kasih kepada orang-orang itu," tulisnya Oda. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "One Piece Mencapai 1.000 Chapter, Gerald Situmorang: Ngikutin dari SMP"

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya