Sabar dan Jangan Sampai Putusan, Ini 9 Cara Hadapi Pacar yang Sering Ngambek!

Sabtu, 05 Desember 2020 | 19:10
PD

Cewek nyenengin tapi suka ngambek

HAI-Online.com- Pasti, yang namanya pacaran bakal ada beberapa sikap dari pasangan yang terkadang bikin kita sebel menghadapinya.

Dan mungkin yang paling sering terjadi adalah pacar yang suka ngambek nggak jelas. Mereka uring-uringan dan bikin suasana jadi nggak keruan.

Tentu, ini masalah yang cukup serius ya, karena bisa saja kamu sebagai pacarnya bakal jadi tempat pelampiasannya nanti.

Untuk itu, HAI mengutip dari CintaLia bakal membahas tentang cara menghadapi pacar yang sering ngambek, kalo kamu lakukan baik-baik, pacaran pun akan kembali berjalan baik juga.

1. Tetap Sabar dan Tenang

Sabar adalah kunci berhadapan dengan orang yang lagi emosian, darah tinggi, dan perasaan yang nggak keruan itu.

Nggak gampang untuk jadi sabar, namun cobalah untuk pertama menahan. Emosi jangan dilawan dengan emosi lagi.

Pada saat si dia sedang marah-marah atau ngomel ke kamu, maka lebih baik tetap tenang dan biarkan dia meluapkan emosinya tersebut.

Tenang saja, bukan berarti nyuekin dia, cukup mendengarkan cerita dan masalahnya, berikan ekspresi perhatian kalo sudah ketahuan masalahnya apa, kamu bisa lebih tenang lagi, untuk mencari tahu sumber atau menemukan cara yang bisa menghiburnya kembali.

Kalo ternyata marah dan ngambeknya disebabkan kamu, maka lakukan hal serupa, tapi ditambah kecerdikan yang di atas rata-rata untuk bisa mengembalikan hubungan kalian menjadi baik seperti semula.

2. Perhatikan Bahasa Tubuhnya

Menghadapi orang yang sedang marah dan emosi seperti ini, maka bayangkan jika seolah-olah kamulah yang sedang berada di dalam posisinya.

Hal ini bikin kita memjadi peka, dan juga agar output nanti bisa menjadi lebih mudah lagi memahami masalah yang sedang dihadapi pasangan.

Baca Juga: Jangan Overthinking, Ini 10 Cara Selow Jalani Hubungan dengan Pacar
Berusahalah agar kamu tidak menunjukkan gesture cuek, defensive, ataupun menantang kepada dirinya. Dengan menggunakan bahasa tubuh yang tenang, kalem, serta hangat, pelan namun pasti juga akan membantu dirinya sedikit meredam kemarahannya tersebut, bahkan tanpa kamu perlu mengeluarkan banyak kata.

3. Biarkan Dia Menenangkan Dirinya

Cara menghadapi pacar yang sering ngambek selanjutnya adalah, berikan dirinya untuk menenangkan diri sejenak.

Timing itu penting, biasanya orang yag penuh dengan emosi di dalam pikiran dan hatinya, bakalan sulit untuk menerima masukan maupun respon apapaun, jadi biarin tenang baru deh kelaurin jurus "sayang" kamu ke dia.

Ekspresikan ke dia

5. Jangan Ikut Emosi

Harus diingatkan lagi, saat perasaan emosi yang mendalam dan tidak terkontrol, maka tidak jarang seseorang bisa melampiaskannya kepada orang yang ada di sekitar, bahkan ke kamu sebagai kekasihnya, yang mungkin nggak tau atau bingung dulu, letak maslaahnya di mana?

Jadi korban pelampiasan kemarahan emang nggak enak, tapi kalo kamu gampang ikut tersulut emosi olehnya, bahkan bapwr dan sampai sakit hati. Hubungan akhirnya bisa kacau.

5. Pahami Penyebab Masalah

Bagian ini menuntut kamu lebih dari sekadar bisa peka, kamu juga harus sekejap menemukan solusi brilian.

Seperti contohnya, pacar kamu sebenarnya ini sedang jenuh atau tertekan dengan pekerjaan, namun perasaan tersebut muncul atau terekspresikan dengan cara yang salah seperti marah-marah tidak jelas.

Nah, kamu harus putar otak memahaminya, emamg sulit dan butuh kalkulasi yang cepat, sampai saatbsudah tahu penyebabnya apa, kamu sampaikan solusi terbaik ke dia.

Meski kadang solusi yang kamu tawarkan adalah memberinya penghiburan, tidak menghakimi jika dia yang salah, memaksanya atau membentaknya.

6. Beri Pengaruh Baik Untuknya

Jika sikap ngambekan maupun pemarah ini merupakan sudah jadi kebiasaan atau kepribadiannya, maka hal ini menjadi tantangan sendiri untuk kamu mempertahakn dia sebagai kekasih.

Kalo sudah yakin dia orangnya, kamu bakal butuh kesabaran ganda, bahka lebih untuk mengubah kebiasaan buruk tersebut.

Akan tetapi, bukan berarti kamu tinggalkan begitu saja tanpa bisa melakukan apa-apa dan membiarkan hal negatif dari pasangan ini terus dimilikinya.

Pelan-pelan silahkan kamu contohkan, kamu giring dirinya untuk beralih ke hal yang lebih positif dengan cara bersikap positif juga setiap waktu kepadanya.

Contoh sederhana yang bisa kamu lakukan adalah mencontohkan sikap sabar, pemaaf, dan melihat hikmah dari setiap situasi yang sedang dialami.

Sesekali boleh tegas untuk memberikan pelajaran kebaikan membekas kepadanya, namun tidak dengan mengeluarkan emosi yang sama dengan yang pernah dikeluatkannya.

Yakinlah, seburuk-buruknya seseorang, masih ada hal baik di dalam dirinya, meskipun itu kecil jika dibiasakan maka bisa tumbuh menjadi hal besar. Kenali dia dan kendalikan.

Baca Juga: Dampak Plesiran Guru MAN 22 Palmerah, 30 Orang Terkena Corona, Ini Fakta-faktanya!

7. Hindari Topik Tertentu Demi Kedamaian

Cara menghadapi cewek ngambekan, kamu jangan juga sering memancing emosinya lagi dengan membahas hal-hap yang ‘sensitif’ yang kamu ketahui darinya, seperti hal yang mungkin tidak disukainya.

Setelah kondisi emosi pacar reda, niatkan dalam hati ingin mengajaknya bercanda dan bahagia bersama, namun jangan sampai kamu membahas hal yang sekiranya ia tidak sukai.

8. Miliki Senjata Ampuh tuk Meluluhkannya

Namanya dalam menjalin sebuah hubungan, yang pasti kamu dan dia sudah mengerti satu sama lain tahu ya, misal seperti makanan kesukaannya maupun hobi favoritnya. Kalo, pacar kamu bisa diam dengan diajak jalan, sering lakukan, kalo cukup dibelikan es krim makan berikan, yang terakhir jangan terlalu sering ya, kamu juga harus menjaganya dari efek gula.

Saling Tahu apa yang disukaimya

9. Siap Jadi Tameng Pelindungnya

Dalam kehidupan, pastinya hal yang bikin sakit hati tidak hanya berasal dari hubungan asmara saja, bisa juga muncul dari orang luar di sekitarnya, contoh kecilnya seperti lingkungan sekolah atau pekerjaan.

Mah, tugas kamu sebagai pacar yang baik adalah bersiap menjadi tameng pelindungnya.

Kalo ingin selamanya bersama dia, kamu harus saling menjaga perasaan satu sama lain, menjaga emosi dan juga kondisi diri.

Kalo sudah bisa saling berbagi banyak hal, perjalanan cinta kamu pun nggak bakal jalan di tempat, yakin suatu saat akan sampai ke tujuannya.

Selamat jadi pacar yang sabar, ya. Setiap kesabaran itu dapat membawa keberuntungan. Kalo salah satu nggak sabar, mungkin dia nggak beruntung dapetin kamu yang tetap sabar dalam kebaikan. (*)

Editor : Al Sobry