Netizen Indo Geger, Hantu Pocong Disebut Muncul di Drama Korea 'Start Up'

Rabu, 18 November 2020 | 16:10

Arief Muhammad aka Poconggg

HAI-Online.com - Netizen Indonesia sempat heboh dengan pembahasan munculnya hantu pocong di episode terbaru drama Korea 'Start Up' yang mengudara Selasa (17/11) lalu.

Topik tersebut menjadi sorotan sejak dibagikan di Twitter oleh akun akun berita Kdrama dengan nama pengguna @infodrakor_id.

Baca Juga: Twitter Punya Fitur Baru, Fleets, Mirip Stories Instagtam tapi Sedikit Beda

Unggahan tersebut menyorot adegan beberapa detik di mana terdapat obyek berwarna putih di atas sebuah halte bus.

Meski nggak tampak jelas itu obyek apa, akun itu ikut menafsirkan kalo itu adalah hantu pocong, lantaran bentuknya serupa siluet manusia berbalut kain putih.

Komentar netizen lain pun bermunculan pada bahasan tersebut.

AriefBaca Juga: Arief Muhammad Disebut Punya S3 Marketing Dewa Berkat Foto Balihonya Viral 'Siap Jadi Nomor 1'

Beberapa bahkan mengaku menemukan obyek-obyek janggal lainnya di cuplikan tersebut, yang dikaitkan dengan hantu.

Salah satunya @hyumanor yang menemukan bayangan yang menyerupai wajah.

Udah gitu, seperti biasa, ada aja netizen out of context yang meramaikan komentar dengan menimpali kemunculan si pocong dengan video hantu lain yaitu kuntilanak.

“Punya video pasangan nya nih pocong sama diatas juga cuman lagi santuy,” cuit @doibleyouO2x.

Sementara, ada yang tampak menawarkan sudut pandang lain dengan menyebut kalo itu merupakan fenomena 'pareidolia', yang kecenderungan otak manusia untuk menafsirkan obyek tak jelas dengan hal yang sentimentil.

Kalo menurut lo, sosok misterius itu sebenarnya apa? Betulan pocong yang udah 'go international' atau cuma kebetulan mirip aja? (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya