Pemakaian Popok Nyaman Membantu Lansia Penderita Inkontinensia Urine

By Tentry Yudvi Dian Utami, Rabu, 29 Juli 2020 | 21:30 WIB
Pemakaian Popok Nyaman Membantu Lansia Penderita inkontinensia urine (Freepik)

NOVA.id - Seiring dengan meningkatnya harapan hidup penduduk Indonesia yang mencapai usia 66 tahun, maka terjadi peningkatan terhadap jumlah usia lanjut.

Salah satu masalah gangguan kesehatan yang banyak dialami oleh lansia adalah inkontinensia urine (IU).

Untuk itu diperlukan perhatian serius dan langkah yang tepat sebagai solusi dari permasalahan ini.

Baca Juga: Sering Lupa? Waspada, Bisa Jadi Tanda Masalah Kesehatan Serius!

Inkontinensia urine (IU) merupakan salah satu gejala dalam suatu sindrom klinis berupa melemahnya otot kandung kemih sebagai penahan keluarnya urin yang kerap dialami oleh orang usia lanjut ditandai dengan pengeluaran urin tanpa disadari.

IU terdiri dari tiga tipe, pertama yaitu urine bocor keluar di saat stress/terjadi tekanan dikandung kemih. 

Kedua tidak dapat menahan buang air kecil ketika dorongan untuk itu muncul.

Baca Juga: Jadi Rempah Termahal, Saffron Ternyata Bisa Turunkan Berat Badan