Connor McGregor Dikabarkan Batal Gantung Sarung Tangan Lagi, Kira-kira Lawan Siapa?

Rabu, 17 Juni 2020 | 10:45

Bisa jadi pengumuman pensiun yang dilayangkan megabintang Ultimate Fighting Championship (UFC) itu hanyalah gimmick semata.

HAI-Online.com- Agenda Connor McGregor untukgantung sarung tangan karena bosan bertarung sepertinya kembali dibatalkan.
Bisa jadi pengumumanpensiun yang dilayangkan megabintang Ultimate Fighting Championship (UFC) itu hanyalah gimmick semata.
Pasalnya, setelah sang pelatih, John Kavanagh, melontarkan sinyal anak asuhnya bisa kembali bertarung, kini giliran ayah McGregor, Tony, ikut juga memberikan kode baru pembatalan jadwal pensiunThe Notorious yang terlanjur viral itu.
Baca Juga: Sengaja Kentut di Depan Polisi, Pria Ini Kena Denda Hingga Rp 8 Juta
Belum lama ini, jejak digiral yang dilakukanTony seperti menyiratkan dukungan untuk McGregor kembali bertarung di MMA.
Terlihat, Tony memberikan likes dalam postingan di akun instagtam The Mac Life pada Selasa (16/6/2020). Akun ini memang dimiliki oleh McGregor Sports and Entertainment Limited dan bergerak sebagai media olahraga mixed martial arts.
Unggahan The Mac Life memang cukup memunculkan banyak pertanyaan.

Dari caption yang ditulisnya, seakan-akan McGregor tengah dipersiapkan untuk melakukan pertarungan sesuai dengan keinginan para penggemar.
"Isi titik-titik berikut: Kalo @thenotoriousmma balik dari masa pensiun, saya mau melihatnya bertarung dengan _____."
Dari situ, banyak yang meragukan soal McGregor benar-benar pensiun dari MMA atau UFC. Soalnya, ini sudah kali ketiga McGregor mengumumkan pensiun dalam kurun waktu empat tahun, ternyata ia balik lagi memakai sarung tangannya.
Diketahui sebelumnya, Conor McGregor pernah tampil pada ajang pembuka UFC pada 2020 yakni kala ia tampil impresif dengan mengalahkan Donald "Cowboy" Cerrone hanya dalam waktu 40 detik pada UFC 246.
Daniel Cormier kemudian hadir untuk berkomentar terkait situasi yang dialami oleh McGregor tersebut.

Petarung berusia 41 tahun itu meminta UFC untuk membujuk McGregor membatalkan keputusan pensiun.

Sebab, Cormier berpendapat jika setiap duel yang dihadiri oleh petarung kelahiran Dublin itu selalu sukses mendatangkan penonton.

McGregor sendiri dianggap sebagai ikon terbesar secara global sebagai visual UFC.

"Semuanya akan lebih meriah ketika dia berlaga. Namun, euforia itu menghilang ketika dia bertarung tanpa penonton," kata Cormier dilansir BolaSport.com di acara DC and Helwani Show.

"Tidak ada gunanya kehilangan dia untuk jangka waktu yang lama karena Anda tidak bisa membuatnya bahagia sekarang." (*)

Tag

Editor : Al Sobry