Nggak Lagi 'US vs the World', Indira Kalistha Minta Maaf Soal Ucapan Ngawurnya Meremehkan Virus Corona

Minggu, 17 Mei 2020 | 00:22
YouTube

Permintaan maaf Indira Kalistha di Youtube channel Dedy Corbuzier.

HAI-ONLINE.COM - Ngawur, dihujat netizen, klarifikasi. Hal ini udah jadi template buat influencer yang blunder. Termasuk Indira Kalistha, yang bilang kalo virus corona itu cuma masalah sepele.Dalam pengakuannya di video yang diunggah channel Gritte Agatha, Indira Kalistha bikin pernyataan yang pastinya bikin ubun-ubun lo panas."Nggak, aku jarang pakai masker, pake sheet mask setiap hari. Kalau masker itu nggak pernah kecuali ditegur kayak, 'bu pakai maskernya ya'. Tapi kalau nggak ditegur ya sudah dibuka lagi. Kasian ini napas ditutup-tutup gitu loh," ujar Indira Kalista di video YouTube Gritte Agatha yang tayang Kamis (14/5/20).Cewek yang udah punya pengikut lebih dari 1,5 juta di Instagram dan 3,1 juta subscribers itu juga mengakui, kalo dirinya nggak mengikuti anjuran WHO untuk sering cuci tangan setelah menyentuh barang-barang yang bisa saja menularkan virus Corona."Terus, kalau misal ke mal atau pasar atau segala macam, pegang-pegang, misal habis beli makan, nih, dari ojek online gitu, aku nggak cuci tangan dulu baru makan. Jadi, kayak ambil-ambil atau apa segala macam, terus makan saja pakai tangan," kata Indira.

Baca Juga: Nggak Cuma Dianggap Covidiot, Indira Kalistha Pun Menyengaja Langgar PSBB ke McD SarinahIndira punya alasan pribadi, kenapa dia nggak begitu berlebihan untuk nuruti imbauan tersebut.Menurutnya, kena virus corona atau nggak, siapa pun bisa meninggal dunia.

Instagram

Postingan @gustafode alias AA Utap soal kasus yang menimpa istrinya, Indira Kalistha.

Hal ini langsung bikin netizen geram dan juga kesel. Banyak dari mereka yang nggak suka sama pernyataan yang dilontarkan Indira tapi ada juga yang ngebela, dan nganggep kalo itu asumsinya pribadi.Atas pernyataannya itu, hujatan datang melalui akun Instagram-nya.Bukannya tobat, tetep aja Indira dan sang suami, AA Utap (yang juga sama ngawurnya dengan bikin video di penutupan McD Sarinah) nggak gentar. Bahkan sampai nyebar narasi "Us vs The World" udah kayak film-film percintaan remaja.

Tapi tentu aja seperti yang kamu baca di awal paragraf: berakhir dengan klarifikasi dan minta maaf.Lewat video di channel Dedy Corbuzier, Indira Kalistha mengaku ucapannya ngawur dan sebenarnya ia tak seperti itu."Bener di video itu aku ngomong nggak dipikirin dulu," ucapnya sambil nangis."Aku tau di situ aku salah""Pokoknya aku mohon maaf, dan kalian jangan ikutin omongan aku yang itu karena sebenernya aku pake masker dan selalu bawa tisu basah," lanjutnya"Omongan aku di situ bener-bener ngawur banget," papar Indira yang ditemani sang suami di video tersebut.

Indira juga berpesan agar netizen jaga kesehatan dan selalu jaga kebersihan.Entah sampai kapan seseorang harus paham kalo dirinya public figure dan sadar kalo omongannya bisa ditiru followersnya. Masa harus dihujat netizen dulu sih?Well, semoga nggak diulangi lagi ya, Kak Indira.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya