Find Us On Social Media :

Muncul Trend Gaya Rambut 'Virus Corona' di Afrika Timur, Tercipta dari Perpaduan Kondisi Perekonomian yang Memprihatinkan dan Semangat 'Melawan' Pandemi Covid-19, Kok Bisa?

By Khaerunisa, Jumat, 15 Mei 2020 | 17:34 WIB

(ilustrasi) Trend gaya rambut virus corona

 

Intisari-Online.com - Trend memang bisa muncul karena apa saja.

Namun siapa sangka jika pandemi Covid-19 juga akan memunculkan trend gaya rambut.

Ya, hal itu terjadi di Afrika TImur.

Virus corona menciptakan gaya rambut baru di Afrika Timur, dilambangkan dengan beberapa cabang kepang yang mengarah ke atas seperti bentuk virus.

Baca Juga: Anaknya Dianggap Meninggal karena Virus Corona, 11 Hari Kemudian Seorang Ayah Sekaligus Pesepakbola Ini Mengakui Fakta Mengejutkan, Ternyata Dokter Telah Dikelabuinya

Sebelumnya, gaya rambut kepang sudah mulai ditinggalkan penduduk Afrika. Dalam beberapa tahun terakhir, mereka lebih tertarik pada rambut palsu yang diimpor dari India, Tiongkok, dan Brasil.

Namun kini, di salon kecil di jalan yang sibuk di Kibera, Kenya, seorang penata rambut, Sharon Refa, mengepang rambut anak-anak perempuan seperti antena dan warga setempat menyebutnya ‘gaya rambut coronavirus’.

“Beberapa orang dewasa tidak percaya bahwa virus corona nyata. Sebaliknya, anak-anak muda justru terlihat rajin mencuci tangan mereka dan mengenakan masker. Melihat hal tersebut, muncul ide gaya rambut corona ini,” kata Refa.