Bobobox Sumbang 100 Pod untuk Pejuang Medis yang Tangani Pasien Corona di RS Rujukan DKI dan Jawa Barat

Selasa, 14 April 2020 | 14:07

Bobobox Sumbang 100 Pod untuk Pejuang Medis yang Tangani Pasien Corona di RS Rujukan DKI dan Jawa Barat

HAI-Online.com- Ada seribu satu cara menyampaikan kebaikan untuk para pejuang medis yang tengah menangani corona sampai hari ini.
Tak hanya sumbang APD, nutrisi, masker, suplemen dan bahkan sekadar tepuk tangan dan hashtag untuk menyemangati mereka di garis terdepan penanganan bencana COVID-19.
Nah, Bobobox, perusahaan startup akomodasi asal Bandung ikut memimirkan bantuan apa yanh kiranya berguna untum para pejuang medis di garda terdepan penangangan corona? Yap, ruang istirahat yang nyaman ternyata juga sangat dibutuhkan mereka.
Baca Juga: Inisiatif, Dua Mahasiswi Minta Dikarantina Sepulang Magang dari Malaysia
Untuk itulah, Boboboxdan Li Ka Shing Foundation mendonasikan 100 pod untuk para tim medis yang mau rehat sejenak selama menangani pasien corona di Rumah Sakit Rujukan COVID-19 yang beradadi DKI Jakarta dan Jawa Barat.
Seratus fasilitassleeping podini berupa kamar tidur sementara yang akan berfungsi sebagai tempat istirahat para pekerja medis di sela-sela jadwal panjang dan padat mereka dalam merawat para pasien corona.
Pihak Bobobox merasa perlu memberika bantuan ini, pasalnya kasus-kasus baru yang muncul setiap hari pastinya memberikan tekanan besar bagi sistem pelayanan kesehatan Indonesia dan bahkan telah merenggut nyawa sebagian dari tenaga medis yang bertugas.
Selain itu, ada beberapa kasus dimana para pekerja medis yang terlibat langsung dalam penanganan COVID-19 juga terkena imbas stigma corona dimana kebanyakan tidak diizinkan untuk kembali ke tempat tinggal mereka karena khawatir akan resiko penularan virus pada orang sekitar.
Akhirnya, banyak tenaga medis harus menerima kenyataan bahwa mereka hanya bisa beristirahat di rumah sakit dengan fasilitas seadanya.

Sumbangan pod telah disampaikan ke RS Hasan Sadikin pada Jumat (10/4/2020) pekan lalu.

Baca Juga: Cokelat Ajak Para Musisi Nyanyikan Lagu Kusbini untuk Pejuang Medis Corona
Hal ini membuat mereka tidak bisa mendapatkan hak istimewa berupa istirahat yang berkualitas sehingga malah berisiko menurunkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko terinfeksi berbagai penyakit, termasuk COVID-19.
Oleh karena itu, sebagai bentuk rasa terima kasih serta dukungan kepada para petugas medis, Bobobox dan Li Ka Shing Foundation bekerja sama dengan IDI Jawa Baratmendonasikan 100 sleeping pod ke berbagai rumah sakit rujukan COVID-19 di DKI Jakarta dan Jawa Barat.
“Kehadiran dan kesehatan para tenaga kesehatan sangat penting, terutama di waktu krisis seperti ini,” ujar Indra Gunawan, CEO dan founder dari PT Bobobox Mitra Indonesia.
“Kami berharap sleeping pod yang kami sumbangkan bisa menjadi solusi tempat istirahat yang lebih baik, aman, dan nyaman bagi para pekerja medis sehingga mereka dapat merawat pasien COVID-19 tanpa mengorbankan kesehatan mereka sendiri. Saya harap ini bisa membantu mempercepat pemulihan bangsa kita," ujarnya lagi.
Antonius Bong, presiden dan co-founder PT Bobobox Mitra Indonesia juga menambahkan, adabya pod di RS ini setidaknya diharapkan dapat meringankan beban kerj para pejuang medis.
“Saya harap, melalui sleeping pod Bobobox yang kami pasang di rumah sakit, para pekerja medis bisa mendapatkan istirahat dan tidur nyaman yang mereka butuhkan," tambahnya.
Tidak sepertisleeping podbiasa yang terpasang di cabang-cabang hotel Bobobox, pod yang akan dipasang di rumah sakit hanya menggunakan fitur-fitur dasar seperti kasur, bantal, selimut, AC, dan stopkontak.

Fasilitas pod untuk tenaga medis istirahat

Dengan mengutamakan kenyamanan, keamanan, dan minimalisme, diharapkan para petugas medis bisa beristirahat dengan optimal.
Berikut adalah daftar rumah sakit yang saat ini akan menerima donasi dari Bobobox dan Li Ka
Shing Foundation:
1. RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara (8 pod)
2. RSUD Koja, Jakarta Utara (10 pod)
3. RSUD Cengkareng, Jakarta Barat (10 pod)
4. RSUD Tarakan, Jakarta Pusat (4 pod)
5. RSKD Duren Sawit, Jakarta Timur (4 pod)
6. RS Hasan Sadikin, Bandung (4 pod)
7. RSUD Subang, Subang (4 pod)
8. RS Pelni, Jakarta Barat (16 pod)
9. RSUD Bekasi, Bekasi (10 pod)
10. RS Dustira, Cimahi (8 pod)
11. RSUD Karawang, Karawang (8 pod)
12. RSUD Bayu Asih, Purwakarta (6 pod)
Baca Juga: Mahasiswa Kedokteran Tingkat Akhir Diajak Rela Lawan Corona
Di masa krisis ini, Bobobox akan terus berusaha untuk memberikan dukungan terbaik agar tantangan ini cepat teratasi bersama.
"Kami sangat senang dapat berkontribusi di Indonesia dengan cara yang inovatif, yaitu melalui penyediaan pod Bobobox yang diharapkan bisa memberikan waktu istirahat yang nyaman dan pemulihan yang cukup untuk meningkatkan kesehatan dan kekuatan para pekerja medis yang mau menyelamatkan nyawa banyak orang,” ujar Frank Sixt, Direktur LKSF, Direktur Keuangan Grup dan Wakil Direktur Pelaksana CK Hutchison Holdings Limited.
Dengan IDI Jawa Barat, pihak Bobobox telah menyerahkan sebagian pod yang disumbangkan bagi tenaga medis.
dr. Eka Mulyana, ketua umum IDI Jawa Barat telah mewakili dalam acara serah terima sleeping pod di Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung pada Jumat (10/4/2020) pekan lalu. (*)

Tag

Editor : Al Sobry