HAI-Online.com -Baru-baru ini, pengguna media sosial tengah ramai membicarakan postingan sobat Twitter dengan akun @renaldypjs mengenai salah satu film animasi garapan anak bangsa, "Padar".
Dalam postingan yang dibagikan pada Minggu (1/3) kemarin, @renaldypjs terlihat membagikan video trailer berdurasi 1 menit dari film garapan universitas yang diinisiasikan oleh Erix Soekamti, Does University tersebut.
Selain membagikan trailer, @renaldypjs menuliskan bahwa film tersebut dirender menggunakan 20 komputer selama 3 minggu nonstop karena keterbatasan alat yang ada.
"'PADAR' Animasi karya anak bangsa dari Does University. Karena keterbatasan alat, mereka merender karya ini dengan 20 komputer selama 3 minggu nonstop 24 jam," tulis @renaldypjs.
Baca Juga: Akrab Banget, Begini Potret Lucu Masa Kecil 9 Selebritas Kakak Beradik
Menurut pengakuan sang sutradara film, Afwan Amirul Muchsinin, film tersebut merupakan hasil karya siswa Does University generasi keenam.
Menanggapi tulisan @renaldypjs,Afwan membenarkan bahwa film yang diarahkannya tersebut dirender menggunakan 20 pc dalam waktu 3 minggu nonstop.
"Memang benar kami merender video trailler film PADAR dengan 20 PC selama 3 minggu. Itu juga nonstop 24 jam," ujar Afwan ketika ditemui Senin (2/3) kemarin, seperti dikuti dari Kompas.com.
Afwan menjelaskan, proses perenderan sendiri dilakukan mulai 20 Januari hingga 3 Februari 2020, di mana tim produksi saling bergantian selama 24 jam untuk menunggu hasilnya.
"Selama 3 minggu proses render, kami (tim produksi) bergantian shift untuk menunggu hasil render selama 24 jam," terangnya lebih lanjut, sambil menjelaskan bahwa PC yang terbilang kurang compatible menjadi alasan lamanya proses perenderan.
Baca Juga: Jadi Captain America Baru, Anthony Mackie Ingin Mewakili Semua Ras
Selain PC yang kurang compatible, pihaknya juga mendapati berbagai kendala selama proses pengerjaan, mulai dari error hingga mati lampu.
"Ada device PC all in one yang kipasnya mati hingga membuat kami render ulang karena PC-nya error. Pernah juga pas render, lalu mati lampu padahal sudah 80 persen, kemudian diulang dari awal lagi," cerita Afwan.
Wah, keren ya sob! Semoga setelah halang rintang yang dilewati, film animasi ini nantinya dapat mendapat sambutan positif dari masyarakat. (*)
Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Viral Trailler Film PADAR, Dirender 20 Komputer, 3 Minggu Nonstop".