HAI-online.com -Seorang siswi di Perancis dilaporkan meninggal saat mandi setelah ponsel miliknya yang sedang di-cas jatuh ke dalam bak mandi.
MenurutFrance Bleu, Tiffenn saat sedangitu sedang mengisi daya ponsel lewat colokan, tapi kemudian ponselnya jatuh ke badannya saat ia sedang berendam di bak mandi berisi air.
Baca Juga: Viral Skullbreaker Challenge, Tantangan Berbahaya yang Bisa Bikin Cedera Serius Sampai Kematian
"Kami memanggil Tiffenn, tapi tak ada jawaban. Lalukami dobrak pintu kamar mandi.Tiffenn telah terbaring denganponsel di dalam air dan charger-nya masih tersambung ke colokan yang ada di kamar mandi."
Serge kemudian berharap supaya produsen mencoba mencari cara untuk mencegah hal seperti ini terjadi lagi, seperti memasangkan sekring untuk memutus sirkuit.
Ini bukanlah kejadian perama yang terjadi. Pada Maret tahun lalu,siswi14 tahun bernamaYulia Vysotskaya juga meninggal setelah ponselnya terlepas dari cengkramannya dan terjatuh ke bak mandi.
Baca Juga: Ninja Terakhir di Jepang Sanggup Mendengar Suara Jarum yang Jatuh, Latihannya Nggak Makan Minum
Ia meninggal karena tenggelam setelahtersengat aliran listrikcukup besar di rumahnya di Cheboksary, Rusia.
Beberapa kejadian pun juga pernah terjadi sebelumnya. Jadi, mending tinggalin deh sob kebiasan main ponsel di kamar mandi. Daripada hal buruk seperti ini kejadian kan? (*)