Gampang Dibobol, Ini Daftar 10 Password Terburuk Sepanjang 2019. Punyamu Termasuk?

Selasa, 31 Desember 2019 | 13:00
PIXABAY/SUCCO

Ilustrasi password

HAI-Online.com -Salah satu firma keamanan data, SplashData baru-baru ini merilis daftar password paling burukyang mudah ditebak dan sering dipakai oleh banyak netizen sepanjang tahun 2019 ini.

Dalam laporannya, SplashData menyebutkan bahwa sekitar 10 persen masyarakat dunia saat ini masih menggunakan salah satu dari puluhan password terburuk yang mereka rilis.

Mirisnya lagi, 3 persen di antaranya ternyata memakai password yang rutin masuk dalam daftar tersebut, yaitu "123456" sehingga memudahkan oknum-oknum nggak bertanggung jawab untuk meretas akun mereka.

Dengan merilis daftar ini, SplashData berharap orang-orang dapatlangsung mengganti kata sandi akun mereka apabila password mereka menjadisalah satu yang terburuk.

Baca Juga: Viral Dugaan Kasus Kekerasan Seksual Mahasiswa Telkom University kepada Juniornya, Begini Tanggapan Pihak Kampus

"Kami berharap dengan daftar ini, orang-orang dapat mengambil langkah untuk melindungi diri di dunia maya. Dan kami pikir upaya ini mulai membuahkan hasil," ujar salah satu perwakilan dari pihak SplashData.

Berdasarkan data 5 juta kata kunci yang bocor, berikut 10 password terburuk sepanjang tahun 2019 menurut SplashData:

10. 123123 (sebelumnya peringkat 17)

9. 111111 (sebelumnya peringkat 6)

8. iloveyou (sebelumnya peringkat 10)

7. 12345 (sebelumnya peringkat 5)

6. 12345678 (sebelumnya peringkat 4)

Baca Juga: Sering Dibilang Mirip, Ence Bagus Minta Pamungkas Garap Lagu yang Dia Buat untuk Almarhumah Istri

5. 1234567 (sebelumnya peringkat 7)

4. password (sebelumnya peringkat 2)

3. qwerty (sebelumnya peringkat 9)

2. 123456789 (sebelumnya peringkat 3)

1. 123456 (peringkat masih sama seperti tahun 2018 lalu)

Gimana nih sob, password akun kalian termasuk salah satu yang ada dalam daftar di atas nggak? Kalau iya, buruan diganti gih! (*)

Tag

Editor : Alvin Bahar

Sumber Kompas.com