Harga PCX Listrik Dikabarkan Tembus Rp 109 Juta, Ini Kata Honda

Jumat, 18 Oktober 2019 | 14:06
OTOMOTIF.NET/RIZKY

Honda PCX listrik

HAI-Online.com -Baru-baru ini, pengguna media sosial dihebohkan dengan postingan salah seorang pengguna Facebook yang menyebut bahwa harga jual Honda PCX bertenaga listrik mencapai Rp 109 juta.

Nggak cuma punya harga mahal, dalam postingan yang tertera di grup Facebook pengemudi ojek online tersebut, salah satu foto memperlihatkan bahwa pengguna Honda PCX listrik dikenai biaya pajak tahunan senilai Rp 2,18 juta.

Facebook via Kompas.com

Postingan yang menunjukkan harga Honda PCX listrik mencapai Rp 109 Juta.

Menanggapi kabar yang tengah ramai menjadi pembicaraan di media sosial tersebut, Deputy Head of Corporate Communication Astra Honda Motor, Ahmad Muhibuddin nggak menyebut harga yang tertera dalam gambar tersebut sebagai hoaks.

Meskipun begitu, Ahmad sendiri nggak membenarkan bahwa harga Honda PCX listrik mencapai Rp 109 juta karena hingga kini motor tersebut belum dijual secara komersi oleh pihaknya.

Baca Juga: Sempat Hilang Tanpa Kabar, Aturan Blokir Ponsel BM Pakai IMEI Bakal Diresmikan Hari Ini

"Kami belum menjual PCX listrik ke publik. Hehe saya gak bilang hoax tapi yang pasti AHM belum menjual itu secara komersil. Jadi pastinya gak ada harganya," jelas Ahmad seperti yang dikutip HAI dari Kompas.com.

Honda PCX listrik sendiri sebenarnya sudah muncul di Indonesia sejak awal 2019 kemarin, tetapi hingga kini motor tersebut belum dijual untuk umum dan hanya disewakan kepada pihak-pihak tertentu saja.

KOMPAS.com/Gilang

Honda PCX Electric mulai tes uji coba layanan GoRide

Namun, pihak Astra sendiri belum lama ini bekerja sama dengan salah satu penyedia layanan ojol di Indonesia, di mana mereka menjadikan PCX listrik menjadi armada ojek.

Kalau menurut kalian sendiri gimana nih sob? Kira-kira, bener nggak sih kalau PCX listrik dihargai sampai Rp 109 juta? (*)

Editor : Alvin Bahar

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya