Foto Sosok Diduga Bima dalam Cerita KKN di Desa Penari Viral, Begini Penjelasan SimpleMan

Selasa, 03 September 2019 | 16:15
Twitter/SimpleM81378523

KKN di Desa Penari

HAI-Online.com -Baru-baru ini, pengguna media sosial dihebohkan dengan beredarnyafoto cowok didugaBima dalamkisah hororKKN di Desa Penari, karena memiliki latar sama dengan gambar Tapak Tilas yang dibagikan oleh SimpleMan.

Dalam foto yang dibagikan oleh salah seorang pengguna Facebook tersebut, terlihat sosok laki-laki tengah berfoto di depan sebuah tempat yang apabila dilihat memiliki kemiripan dengan tampilan Tapak Tilas yang ada dalam cerita KKN di Desa Penari.

"Ini si Bima ya?" tanya pengguna Facebook tersebut.

FACEBOOK VIA TRIBUNNEWS

Foto sosok diduga Bima dalam cerita KKN di Desa Penari.

Nggak butuh waktu lama, beredarnya foto tersebut pun kemudian ramai menjadi bahan omongan, di mana kebanyakan dari pengguna media sosial menduga sosok itu adalah Bima karena memiliki latar yang sama dengan foto unggahan SimpleMan di Twitter.

Baca Juga: Instansi Pemerintah Berlomba-lomba Bikin Iklan Bertemakan KKN di Desa Penari

Menanggapi munculnya spekulasi sosok Bima yang beredar, akun SimpleMan terlihat memberikan bantahan dengan menyebut bahwa informasi tersebut merupakan hoaks semata.

Menurut SimpleMan, foto Tapak Tilas dalam utas Twitter buatannya merupakan penggambaran saja, dan bukan tempat yang berada di Desa Penari.

"Bukan Bima, itu cuma hoaks.Yang di-thread, saya jadikan sebagai penggambaran karena tempat itu bukan tempat yang saya ceritakan.Itu cuma orang iseng yang nggak bertanggung jawab," ujar SimpleMan.

Sebelumnya, SimpleMan mengaku bahwa apa yang ditulisnya di media sosial nggak 100% sama dengan cerita Widya, karena dia sengaja menyembunyikan beberapa fakta dalam cerita KKN di Desa Penari.

"Cerita yang saya tuliskan dan cerita yang beliau (Widya) ceritakan tidak murni semua sama.Ada beberapa bagian yang saya susun ulang.Tidak saya ceritakan semua," jelas SimpleMan di video klarifikasi yang diunggah pada kanal YouTube Raditya Dika.

Kalau menurut kalian sendiri gimana sob? Cerita KKN di Desa Penari ini memang benar-benar terjadi atau cuma fiktif belaka? (*)

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber Tribunnews