HAI-online.com -PencapaianTyler Blevins atau yang lebih dikenal dengan nama "Ninja" di dunia eSportsmemang udah nggakperlu diragukan lagi.
Cowok berusia28 tahun ini punya prestasi yang cukup panjang dan berhasil menjadi pemain sukses dalam beberapa tahun terakhir.
Dilansir dariHypebeast, Ninja kini kembali meraih pencapaian baru setelahmengumumkan kemitraan dengan adidas belum lama ini.
Kerjasama ini membuat Ninja menjadi orang pertama dalam dunia eSports yang digandeng olehbrand olahraga terkenal asal Jerman tersebut.
Baca Juga: Yuk Lihat Aksi Kaesang Main Mobile Legends dengan Skuad Pro Genflix Aerowolf
Meskipun adidas sudah bekerja dengan tim eSports seperti Team Heretics dan Grow uP, kesepakatan denganNinja ini menjadi hal barukarena berpusat pada individu gamer tunggal, bukan grup.
Selain itu, keterlibatan dengan Originals mengisyaratkan bahwa barang-barang khas, seperti yang dirancang oleh Alexander Wang dan Kanye West, bisa menjadi pilihan unik untuk kolaborasi ke depan.
“Kemitraan ini menandai komitmenbrand pakaian olahraga untuk bermain game,”ungkap Adidas dalam keterangannya.
"adidas secara resmi menyambut salah satu gamer dan pembuat konten paling produktif di dunia."
Baca Juga: IDBYTE ESPORTS 2019, Konferensi eSports Pertama di Indonesia
Tahun lalu, Blevins sendiri mengisyaratkan keinginannya untuk mengembangkan kolaborasi produk alas kaki. Meski begitu,belum ada sneakers bertema Ninja yang diumumkan.
Ninja jugamemposting video pengumuman singkat kolaborasinya ini di halaman Twitter dan Youtube miliknya. Baginya, bermitra dengan adidas adalah sebuah kesempatan yang sayang untuk dilewatkan.
No shortcuts. Only long days. Never let anyone tell you that you can’t catch your dreams. Choose your path. Put the TIME IN.I’m humbled, and excited, to officially announce my partnership with @adidasoriginals. https://t.co/B42gK4AoF5#createdwithadidas pic.twitter.com/PdAKnCflCD(*)— Ninja (@Ninja) 27 Agustus 2019