HAI-Online.com -Memanfaatkan teknologi green screen untuk liburan ke Hawaii, seorang cowok dengan akun Twitter @aanthonyy07 baru-baru ini malah mendapat rejeki nomplok untuk berlibur di pulau kecil yang berada di Samudra Pasifik Utara tersebut.
Keberuntungan @aanthonyy07 sendiri bermula ketika dirinya beberapa waktu membuat sebuah video dengan menggunakan teknologi green screen, di mana dia berandai-andai tengah berlibur ke Hawaii.
Dalam video yang dibagikan pada Jumat (19/7) lalu tersebut, @aanthonnyy07 terlihat memulai dengan memasukan adegan ketika berada di bandara, duduk dalam pesawat, hingga berkunjung ke sejumlah lokasi wisata di kepulauan yang terdiri dari 8 pulau utama tersebut.
Menurut pengakuan @aanthonnyy07, dia sengaja membuat video tersebut karena nggak memiliki cukup uang untuk mewujudkan keinganannya berlibur ke Hawaii.
Baca Juga: Gojek Beneran Anterin Makanan Buat Rich Brian di New York
"Aku nggak mampu berlibur ke Hawaii, jadi aku membuatnya sendiri," tulis @aanthonyy07 dalam keterangannya.
I can’t afford a trip to Hawaii so I created one ???? pic.twitter.com/nsSvlTT2G4Nggak butuh waktu lama, video yang hingga kini telah ditonton lebih dari 7 juta kali tersebut kemudian langsung mendapat beragam tanggapan, salah satunya akun Twitter @KAYAK yang menawarkan priaasalLos Angeles tersebut tiket penerbangan pulang-pergi (PP) menuju Hawaii.— ant-honey (@aanthonyy07) 19 Juli 2019
"*Mencari penerbangan dari LA ke Hawaii*, seharga 513 dolar AS (7,1 juta rupiah)? Ya, kami bisa membelikannya untukmu," tulis perusahaan mesin pencari perjalanan yang berkantor pusat di Stamford, Connecticut, Amerika Serikat tersebut.
*searches flights from LA to Hawaii* $513 round trip? Yeah, we can cover that for you.Lebih lanjut, @Kayak pun meminta @aanthonyy07 untuk mengirimkan pesan melaluiDirect Messages untuk mendapatkan detail tiket liburannya ke Hawaii.— KAYAK (@KAYAK) 19 Juli 2019
edBaca Juga: Viral 10 Foto Editan Vidi Aldiano yang Galau Soal Status Jomlo Akutnya
"Kirim pesan melalui DM, kami akan memberikan detailnya," tambah @KAYAK.
You read that right. DM us and we'll sort out the details.Wah, asik nih dapet liburan gratis! Coba aja kalian bikin video serupa sob, siapa tahu nanti dapet rejeki nomplok seperti yang dialami oleh @aanthonyy07. (*)— KAYAK (@KAYAK) 19 Juli 2019