blink-182 Nge-Jam dalam 'Punk Closet' untuk Video Klip Lagu 'Generational Divide'

Minggu, 23 Juni 2019 | 19:05
Instagram/blink182

Behind the scene video blink-182

HAI-online.com -blink-182 merilis single terbaru mereka pada Jumat (21/6) kemarin yang diberi judul"Generational Divide".

Nggak lama setelahnya, blink langsung merilis video klip untuk lagu yang durasinya nggak sampai semenit dankental akanhentakan kencang ala musikpunk rock tersebut.

Videoyang disutradarai olehKevin Kerslake itu menampilkan ketiga personel yang lagi nge-jam dalam suatu ruangan kecil yangdipenuhiposter-postergigsklasik berukuran kecil, di mana Matt Skiba menyebutnya sebagai "punk closet".

"Generational Divide"sendiri rencananya akan dimasukkan dalam album terbaru blink-182 nanti. Namun, belum diketahui apa judul album tersebut dan kapan tanggal rilisnya, karena mengalami pengunduran.

Baca Juga: blink-182 Rilis Lagu Baru 'Generational Divide', Asik Sih Tapi Nggak Sampe Semenit

"Generational Divide"nampaknya jadi gambaran yang pas dari Travis Barker ketika sebelumnya ia berjanji bahwablink-182akan kembali ke era album self-titleddengan sound yang lebih punk dan cadas.

Sebelumnya, mereka telah merilis satu single berjudul"Blame It On My Youth".Namun, lagutersebut lebihbanyak unsur pop dan elektroniknya, berbeda dengan lagu barunya ini.

Buat yang masih penasaran dengan materi lain di album terbarublink-182, kalian mungkin bakal dapat kejutan lain dalam waktu dekat-dekat ini.

Sebab, Mark Hoppus sebelumnya pernah berjanji kalau mereka akan merilis dualagu barudalam dua minggu ke depan.

Sementara itu, cek dulu nih video klip dari lagu"Generational Divide" !

(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya