Angkat Tema 'Love Unites All', Ramadhan Jazz Festival 2019 Sukses Digelar

Selasa, 21 Mei 2019 | 13:00
Ramadhan Jazz Festival

Ramadhan Jazz Festival

HAI-ONLINE.COM - Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) dan juga WartaJazz kembali menggelar kegiatan Ramadhan Jazz Festival yang ke-9 di 2019!

Acara tahunan ini digelar untuk memeriahkan bulan Ramadhan 1440 H dan mengangkat tema Love Unites All dengan tagline #EmbraceTogetherness.

Diharapkan, tema tersebut bisa membawa pesan cinta dan kedamaian untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Ramadhan Jazz Festival yang kesembilan ini diselenggarakan pada Jumat dan Sabtu, tanggal 17-18 Mei 2019 di Pelataran Masjid Cut Meutia, Menteng. Pada hari pertamanya, acara ini dibuka oleh permainan wayang Sudjiwo Tedjo, Saxx In The City, Dengarkan Dia, Rizky Febian, Ecoutez, Maliq & D'Essentials, dan Glenn Fredly.

Baca Juga: Putri Bungsu Shawn Crahan 'Slipknot' Meninggal di Usia 22 Tahun

Hari kedua, ada musisi-musisi besar Indonesia seperti Tosca, Chiki Fawzi, Andre Hehanussa, Element Reunion, Barsena Bestandhi, Olivia Pardede, dan HiVi! juga ikut memeriahkan pagelaran Ramadhan Jazz Festival 2019.

Nggak hanya musisi dalam negeri saja, Ramadhan Jazz Festival 2019 juga dimeriahkan oleh satu performer mancanegara, yakni Jeremy Passion.

"Ramadhan Jazz Festival memiliki keunikan tersendiri dari acara musik lainnya. Agenda besar dari acara ini adalah untuk melakukan dakwah atau syiar agama Allah dengan cara yang lebih mudah diterima terutama oleh anak-anak muda," ujar Fahmi Dirgantara Ishadi, Project Officer Ramadhan Jazz Festival 2019.

Baca Juga: Remaja yang Viral, Bangunin Sahur Pakai Lagu BTS Hingga BLACKPINK!

"Selain itu juga, untukmasuk ke acara ini tidak memerlukan tiket masuk, tetapi kita mengajak masyarakat untuk melakukan donasi dimana tahun ini seluruh hasil donasi akan disalurkan kepada temanteman difabel yang membutuhkan alat bantu untuk menunjang kegiatan sehari-hari agar dapat beraktivitas layaknya teman-teman yang lain. Inshaa Allah, Allah SWT MahaMengetahui segala hal baik yang kita usahakan dan lakukan di dalam acara ini semata-mata hanya untuk mencari ridho-Nya," katanya.

Menurut catatan panitia, donasi yang terkumpul dari kegiatan ini berbentuk 75 kantung darah yang disalurkan langsung ke PMI dan donasi uang yang mencapai Rp 165 juta rupiah untuk membantu mengisi fasilitas tempat tinggal dan kesehatan pasien kanker di yayasan Cancer Information and Support Center.

Tag

Editor : Alvin Bahar