Terungkap, Ini Pekerjaan Black Widow Pasca Infinity War yang Seharusnya

Rabu, 15 Mei 2019 | 10:05
Marvel

Natasha Romanoff di Avengers: Endgame

HAI-Online.com - Pasca kejadian Avengers berhasil membunuh Thanos di lokasi pensiunnya, tiap-tiap Avengers kembali ke kehidupannya masing-masing. Thor yang ngilang, Captain America yang menghelat support grup, dan lainnya yang berpatroli menjaga keamanan universe. Termasuk Black Widow, yang terlihat punya peran sebagai pusat komando patroli.

Tapi selain itu, ternyata Black Widow punya kerjaan lain sob. Menurut Joe dan Anthony Russo, Natasha Romanoff bakalan bertanggung jawab terhadap shelter anak yatim piatu yang berpusat di Washington D.C.

Seperti yang lo tahu, sebelum Infinity War, Natasha adalah buronan negara bareng sama Steve Rogers, Sam Wilson, Bucky Barnes, dan Scarlett Witch. Dan dia juga jadi salah satu Avengers yang paling terpengaruh karena infinity snap-nya Thanos.

Baca Juga : Dokumenter Pembuatan Game of Thrones Season Terakhir Ditayangkan HBO

Nat ngerasa bertanggung jawab karena nggak bisa menyelamatkan dunia. Begitu pun selama 5 tahun time gap sebelum Scott Lang muncul. Nat bener-bener terobsesi untuk mencari cara membalikan keadaan.

Selama waktu 5 tahun tersebut, tiap Avengers punya kehidupan masing-masing. Nat sendiri memilih untuk stay di markas Avengers sambil mencari cara mengembalikan semua yang udah terjadi. Tapi ternyata, awalnya Russo Brothers punya rencana lain untuk Nat.

Dilansir dari Slate, Russo Brothers awalnya berencana untuk menempatkan Black Widow di Washington D.C.

Tugasnya adalah menjalankan pusat shelter buat anak-anak yang jadi yatim piatu gara-gara snap-nya Thanos.

"Sekitar 1/4 anak di dunia bakalan jadi yatim piatu gara-gara Thanos. Dan itu jumlah yang gede banget. Di satu titik gue yakin bahwa Black Widow seharusnya menjalankan organisasi yang bertanggung jawab terhadap anak-anak itu," kata Anthony Russo.

Tapi sayangnya, jalan cerita ini dianggap terlalu rumit buat film yang udah rumit dari sananya. Makanya jalan cerita ini batal dipake. Tapi menurut mereka, hal ini bener-bener mereka pertimbangkan karena bakalan seru banget kalau digarap.

Menurut lo sendiri gimana, sob? Apakah jalan cerita Nat yang original emang udah paling pas daripada yang ini? (*)

Editor : Al Sobry

Sumber : screenrant

Baca Lainnya