Mirip Adegan Sinetron Kolosal Indonesia, Seekor Naga Terbang di Kejuaraan Bisbol Korea Selatan

Selasa, 30 April 2019 | 19:00
YouTube / SK Telecom

Seekor naga tiba-tiba terbang tepat di atas penonton yang hadir langsung di Incheon SK Happy Dream Park dalam acara pembukaan liga bisbol profesional Korea Selatan, KBO League 2019.

HAI-Online.com -Buat yang selama ini mengikuti serial drama kolosal Indonesia, pasti nggak asing lagi dengan kemunculan naga terbang di beberapa adegan, entah digunakanberperang melawan musuh ataupun sekedar sebagai alat transportasi.

Mirip adegan serial kolosal Indonesia, seekor naga tiba-tiba terbang tepat di atas penonton yang hadir langsung di Incheon SK Happy Dream Park dalam acara pembukaan liga bisbol profesional Korea Selatan, KBO League 2019.

Nggak cuma sekedar terbang mondar-mandir di atas arena, dalam video yang beredar naga itu juga sempat terlihat hinggap dan memberikan gigitan yang kemudian membuat layar lebar di pinggir lapangan menjadi retak.

Menariknya lagi, naga tersebut bahkan sempat turun ke tengah lapangan dan membuat gestur seperti tengah menyemburkan api dari dalam mulut.

Baca Juga : Josef Sural, Penyerang Timnas Republik Ceko Telah Meninggal Dunia

Tapi tenang sob, bukan naga beneran kok karena kemunculan makhluk tersebut diIncheon SK Happy Dream Park merupakan cara yang digunakan salah satu operator seluler di Korea Selatan, SK Telecom untuk memperkenalkan augmented reality (AR) hasil kembangan mereka.

"Untuk mewujudkan kinerjaAR yang menakjubkan, SK Telecom menerapkan teknologi yang telah dikembangkan sendiri seperti 'eSpace,' platform hyperspace yang dapat mereplikasi dunia nyata ke dalam ruang virtual," tulis SK Telecom.

Hal ini juga merupakan bentuk pengembangan layanan 5G yang pertama kali mereka luncurkan pada 1 Desember 2018 lalu, sehingga pelanggan bisa mendapatkan pengalaman lebih baik lagi ke depannya.

"Sejak meluncurkan jaringan 5G pertama di dunia pada 1 Desember 2018, SK Telecom secara aktif mengembangkan beragam layanan 5G termasuk AR dan VR untuk membawa pengalaman pelanggan ke tingkat berikutnya," tambahnya.

Hmm, keren juga nih! Tapi kalau menurut kalian sendiri gimana nih, lebih terasa nyata naga punya SK Telecom atau yang ada di serial drama kolosal Indonesia? (*)

Tag

Editor : Alvin Bahar