Smartphone Dengan Kamera 100 Megapiksel Diramal Bakal Hadir Tahun Ini

Rabu, 20 Maret 2019 | 12:30
iStockphoto

Kamera hape

HAI-ONLINE.COM - Selain RAM dan kapasitasnya, kamera juga menjadi salah satu faktor sebuah merk smartphone dipilih. Pasalnya, orang-orang kini merasa lebih dimudahkan di dalam memotret dengan smartphone, apalagi untuk kebutuhan sosial media.

Makanya, banyak banget perusahaan smartphone di dunia, seperti Xiami, Oppo, hingga Vivo yang sudah membuat ponsel berkamera 48 megapiksel.

Tentu aja, itu udah bagus banget. Lebih dari cukup kalau untuk mengunggah foto ke Instagram.

Namun, sebagaimana yang dikabarkan Kompas.com, bakal ada ponsel dengan kamera 100 megapiksel yang diprediksi hadir tahun ini!

Baca Juga : Ini Dia Yang Ditunggu-tunggu, Call of Duty Siap Hadir di iOS dan Android

Senior Director of Product Management Qualcomm Judd Heape memprediksi kalau smartphone berkamera 64 sampai 100 megapiksel bakal hadir tahun ini.

Ia menegaskan, chip Qualcomm terkini, kayak Snapdragon 670, 675, 710, 845, hingga 855, sudah mendukung kamera dengan sensor hingga 192 megapiksel!

"Kami memperbarui spesifikasinya untuk menunjukkan bahwa sensor gambar dengan resolusi terbesar di dunia pun bisa dihubungkan dengan chip Snapdragon," ujar Heape, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Gizmochina, Rabu (20/3/2019).

Sampai saat ini, belum ada pabrikan sensor gambar atau ponsel yang mengembangkan kamera dengan resolusi setinggi itu. Namun, siapa yang tau ke depannya bakal ada!

Selain sensor resolusi tinggi, Heape turut mengungkapkan bahwa chip flagship berikutnya dari Qualcomm bakal turut mendukung perekaman video dalam format HDR10+. Nama chip ini belum dibeberkan. Yang jelas, ia adalah penerus dari Snapdragon 855 sekarang. (*)

Tag

Editor : Rizki Ramadan

Sumber Kompas.com