HAI-online.com - Liliyana Natsir dan Debby Susanto memang sudah memutuskan untuk pensiun. Namun, bukan berarti dia akan lepas sepenuhnya dari bulu tangkis.
Pada Sabtu (09/02) kemarin, cewek yang lebih akrab disapa Butet ini kembali bermain. Bahkan, Butet dan Debby main bulu tangkisnya di ketinggian 17.500 kaki, cuy. Yes, mereka main sambil terbang di pesawat Hercules C-130 milik TNI-AU.
TNI-AU memang sengaja mengundang Butet untuk main di udara sebagai bentuk apresiasinya terhadap prestasi Butet.
Pertandingan yang diberi nama #JoyFlightWithButet ini dimulai pukul 10:00 WIB. Sebelum terbang, Butet berbagi cerita dalam acara Angkasa Expo 2019. Selain Butet, Debby Susanto juga ikut dalam acara ini.
Memasuki pesawat, Butet mengaku tegang karena excited.
"Dulu pernah naik pesawat Hercules juga dari Manado ke Surabaya. Waktu itu, mau ikut PON. Tetapi sekarang tetap saja tegang, soalnya mau main bulutangkis di atas langit, ha-ha-ha,excitedbanget, rasanya luar biasa," ujar Liliyana dilansir dari Badmintonindonesia.org.
"Terima kasih kepada keluarga besar TNI-AU, mungkin ini kesempatan yang tak akan datang dua kali. Saya mau memotivasi adik generasi penerus bahwa kalau berprestasi, apa pun bisa terjadi. Seperti saya sekarang ini, tidak menyangka bisa diundang TNI-AU untuk naik pesawat Hercules dan mainbulu tangkisdi pesawat," tutur Liliyana.
Di dalam pesawat itu, TNI-AU sudah menyiapkan lapangan dadakan.
Butet dan Debby bergantian tanding melawan Kasubdispenum TNI AU Letkol Sus Muhammad Yuris dan para kru penerbang.
Butet cerita tentang pengalamannya itu. Katanya, “"Bedanya, pertama kalau di udara kan oksigennya terbatas. Lalu tadi terasa ada goyang sedikit, main di pesawat juga ada keterbatasan atapnya tidak tinggi, mainnya bola-bola datar saja, nggak bisa mukul yang susah-susah. Kalaushuttlecocknya sih nggak terasa berat, sama saja.”
Wah, seru abis yah.(*)
Artikel ini sebelumnya tayang di Bolasport.com dengan judul Pertama di Dunia, Liliyana Main Bulu Tangkis di Ketinggian 17.500 Kaki