HAI-Online.com- Demi menjadi yang terdepan di persaingan media sosial terbaik, WhatsApp kerap kali meluncurkan fitur-fitur baru beberapa waktu belakangan.
Terbaru, aplikasi yang di bawah naungan Facebook ini meluncurkan fitur Picture-in-Picture (PiP). Fitur sebenarnya sudah menjadi bahan perbincangan banyak orang sejak beberapa bulan lalu, hingga akhirnya saat ini bisa digunakan oleh semua pengguna Android yang sudah meng-update versi WhatsAppnya.
Apa sih Picture-in-Picture?
Baca Juga : 5 Rapper Korea Selatan yang Lagunya Perlu Lo Dengerin Sekarang Juga
Kalau kamu seorang pengguna Android Oreo, pastinya sudah nggak asing lagi dengan fitur ini.
Fitur ini membuat video yang sedang kamu putar di WhatsApp bisa tetap ditonton meskipun kamu keluar dari WhatsApp.
Jadi, ketika ada video kiriman dari teman, kamu tinggal klik dan ketika ada notifikasi dari aplikasi lain, kamu bisa berpindah aplikasi serta menonton video tersebut sekaligus dalam bentuk jendela kecil.
Fitur PiP ini sejatinya bukan hanya milik WhatsApp semata, karena Facebook, Instagram, YouTube (berbayar), Vlive, Chrome dan lainnya sudah menggunakan fitur ini terlebih dahulu.
Namun, dengan hadirnya di WhatsApp, jadi kita udah nggak perlu lagi menghentikan video ketika ingin berpindah ke aplikasi lain.
Kalau menurut kamu sendiri, seberapa penting sih fitur ini di WhatsApp? (*)