HAI-Online.com – Jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2018, yakni Marion Jola saat ini tengah menjadi buah bibir bukan cuma di Indonesia tap di kawasan Asia, tepatnya Korea Selatan.
Yap, Lala, demikian panggilan akrab cewek asal Kupang, NTT kini mencetak satu prestasi baru selain menang di AMI 2018 sebagai penyanyi pendatang baru.
Melalui lagu, Jangan feat Rayi RAN, Marion Jola baru saja menerima penghargaan sebagaiBest New Asian Artist Indonesia di ajang Mnet Asia Music Awards (MAMA) 2018 yang digelar di Seoul, Korea Selatan, pada Senin (10/12/2018) lalu.
Baca Juga : Bukan Adegan Lisa Menggoda, Ternyata Ini Alasan KPI Cabut Iklan Blackpink di TV!
“here's for dream hardwork and love. I Love You All !!! Been MAMA fans since 2013 and now being able to hold the Trophy, Best New Asian Artist Indonesia, super happy and gratefull,” tulis Lala mengabarkan ke penggemarnya di akun instagram.
Dalam ajang tersebut, Lala mendapat kesempatan juga untuk tampil dalam panggung MAMA 2018 dan membawakan lagu andalannya yang berjudul Jangan. Seperti biasanya, meski tak menyangka, Lala tetap profesional menampilkan nyanyiannya di atas panggung dengan energik.
Sejak saat itulah, lagu berjudulJangansukses menduduki posisi pertama dalam situs pencarian musikonlinedi Korea Selatan, yakni Melon.
Untuk diketahui saja, acara MAMA 2018 masih akan berlanjut di Jepang pada 12 Desember di Saitama Arena dengan menampilkan Park Bo Gum, BTS, MAMAMOO, MONSTA X, NU’EST W, Stray Kids, TWICE, dan Wanna One.
Rangkaiannya juga berlanjut hingga tanggal 14 Desember mendatang di mana MAMA 2018 yang menjadi acara puncak bakal digelar di Hong Kong.
Wah selamat ya Lala,mengharumkan nama baik musik Indonesia. (*)