Follow Us

Terungkap, Ini Hal Berbahaya yang Bakal Terjadi Kalo Manusia ke Mars

None - Kamis, 04 Oktober 2018 | 16:00
Matahari dari Mars
NASA

Matahari dari Mars

HAI-ONLINE.COM - Berhasil menjejakkan kaki di Mars emang bakal jadi pencapaian terbaik sepanjang masa sih.

Namun, berbeda dengan ke Bulan, misi Mars ini benar-benar berada pada level yang lebih sulit, lho.NASA dan organisasi serupa di seluruh dunia telah berusaha keras untuk pergi ke Mars.

Namun, studi terbaru yang dipublikasikan pada jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences, menyatakan bahwa manusia perlu bertanya lagi kepada diri sendiri sebelum memutuskan mengunjungi Planet Merah.Para peneliti dari Georgetown University Medical Center, menemukan fakta bahwa radiasi luar angkasa dapat memengaruhi jaringan gastrointestinal manusia.

Mereka mengeluarkan peringatan keras kepada siapa pun yang berencana mengirim astronaut ke misi ruang angkasa jarak jauh.Studi ini berfokus pada dampak ion saat berinteraksi dengan jaringan hidup – menyoroti efeknya pada lambung dan usus besar yang sangat rentan terhadap disrupsi.

Baca Juga : Jangan Gampang Dikibulin, Ini 5 Kasus Hoaks yang Menggemparkan IndonesiaMedan magnet Bumi melakukan tugasnya dengan baik untuk melindungi kita dari serangan radiasi luar angkasa, namun penjelajah Mars nggak akan mendapat keuntungan ini di antariksa.Hasil studi peneliti menunjukkan bahwa disrupsi yang terjadi akibat radiasi luar angkasa dapat menghambat fungsi sistem gastrointestinal dan meningkatkan risiko perkembangan tumor.“Sulit untuk melindungi astronaut dari efek buruk radiasi ion berat. Belum ada obat-obatan yang dikembangkan untuk mengatasi efek ini,” ujar Kamal Datta, pemimpin peneliti.“Perjalanan singkat, seperti yang dilakukan astronaut ke Bulan, nggak mengekspos mereka ke tingkat kerusakan yang parah. Namun, kekhawatiran terjadi dari perjalanan panjang seperti ke Mars atau misi luar angkasa lain yang waktunya jauh lebih lama,” tambahnya.Keamanan para pelancong Mars (dan misi-misi selanjutnya) adalah yang paling penting.

Selain waktu dan investasi, fisik astronaut adalah prioritas utama. Nggak ada seorang pun yang ingin melakukan pekerjaan dengan tumor yang berkembang di perutnya.

Artikel ini pertama kali tayang di National Geographic dengan judul "Berbahaya, Perjalanan ke Planet Mars Bisa Menyebabkan Kanker"

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest