Follow Us

Ternyata 5 Hal Ini yang Menyebabkan Kaki Keram Saat Malam Hari

Dio Firdaus - Jumat, 31 Agustus 2018 | 19:15
Penyebab kram kaki di malam hari

Penyebab kram kaki di malam hari

HAI-ONLINE.COM- Ada yang pernah ngerasain nggak sih, secara tiba-tiba di malam hari, kaki keram tanpa sebab? Kalau kamu pernah ngerasain. Kamu nggak sendirian kok, karena sudah ada studi yang menyebutkan bahwa pada 2012, 60 persen orang dewasa di Amerika mengalami keram di malam hari.

Kram ini biasanya terjadi pada bagian kaki hingga betis, namun juga bisa menyerang otot hamstring (Otot yang ada di bagian paha). Bahkan, menurut BMC Family Practice pada 2017 silam, kram ini semakin biasa terjadi pada orang yang sudah berusia di atas 50 tahun.

Nah, pernah kepo nggak sih, kenapa kaki kita bisa tiba-tiba kram? Melansir dari Kompas.com, kira-kira ini nih 5 kemungkinan penyebab kram kaki di malam hari tersebut.

Kurangnya peregangan otot

Beberapa peneliti menyalahkan pola hidup masa kini. Para pendahulu kita dianggap menghabiskan banyak waktu untuk melakukan squat, gerakan peregangan otot tendon pada kaki.

Ada pula sejumlah bukti bahwa kebiasaan duduk atau berdiam diri di suatu tempat bisa mengurangi panjang dan kelenturan otot tendon, yang akan menyebabkan kram.

BACA JUGA: DARI SOAL TAWURAN SAMPE BULLYING, INI JAWABAN SENIOR TENTANG SEGALA HAL YANG DITAKUTI JUNIOR DI SEKOLAH

Posisi tidur yang salah

Sejumlah pakar lainnya mengamati, ketika kita berbaring dengan posisi tengkurap, kaki akan cenderung berada pada posisi “plantar flexion”. Posisi plantar flexion adalah ketika jari-jari kaki menjauh dari kita, hal ini dinilai bisa memendekkan otot betis.

Ketika kaki berada pada posisi tersebut dalam waktu lama, gerakan sekecil apapun bisa memicu kram. Tidurlah dengan posisi menyamping, jari kaki netral.

Cuaca yang berubah-ubah

Source : Kompas.com

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest