Follow Us

Ini 8 Masalah yang Membuat Film Adaptasi Novel Banyak yang Gagal

Agung Mustika - Rabu, 06 Juni 2018 | 18:30
Ini 8 Alasan Kenapa Film yang Diadaptasi dari Novel banyak yang gagal

Ini 8 Alasan Kenapa Film yang Diadaptasi dari Novel banyak yang gagal

HAI-Online.com - Beberapa waktu lalu dunia film Indonesia sempet heboh gara-gara Bumi Manusia bakal dijadiin film. Kabar ini nyebabin banyak pro-kontra di berbagai kalangan, termasuk anak-anak muda penggila sastra.

Bahkan sampai muncul petisi buat menggugat pemilihan Iqbaal Ramadhan sebagai pemeran Minke, tokoh utama dalam cerita yang dibuat sastrawan Pramoedya Ananta Toer.

Kebanyakan pihak menilai, menjadikan Bumi Manusia sebagai film sama aja kayak menjual idealisme Pram.

UDAH TAU BELUM? Waduh! Promo Art Filmnya Bocor, Apa yang Terjadi dalam Avengers 4?

Sebagian orang juga khawatir seandainya novel ini dijadiin film bakalan cupu macem novel-novel lainnya diadaptasi menjadi film.

Hmmmm, pro-kontra macem gini juga udah sering muncul di dunia film. Baik itu di Hollywood atau film nasional. Cuma sedikit film yang dinilai berhasil diadaptasi dari novel.

Dilansir dari Watch Mojo, ini dia 8 masalah yang sering muncul kalo novel pengen dijadiin film.

Buat lo yang bercita-cita sebagai film maker, coba, deh, cari solusi gimana nyelesain masalah-masalah ini.

8. Adegan visual jarang yang bisa muasin imajinasi pembaca

Ini dia kekuatan terbesar yang dimiliki novel atau bacaan. Semua orang yang menikmati cerita yang ditulis entah dari novel, cerpen, puisi (ya intinya tulisanlah!) bakalan bebas berimajinasi macem-macem.

Sense-nya bakalan beda dibanding nonton film. Makanya sering ada orang yang duluan baca novel terus nonton filmnya, kecewa dan bilang 'Kok gitu sih', 'kok jadi alay', 'aneh banget sumpah, di bayangan gue seharus dia si ini, si itu'.

Editor : Rian Sidik

Baca Lainnya

Latest