Follow Us

Metalhead Boleh Bangga! Ternyata, Musik Cadas Punya Pengaruh Positif Buat Kesehatan!

- Rabu, 23 Agustus 2017 | 09:28
Slayer
Hai Online

Slayer

Buat sebagian orang, musik cadas adalah genre musik yang menyenangkan. Namun, nggak sedikit justru yang menganggap kalau musik jenis ini mengganggu telinga karena berisik.

Namun rupanya, berdasarkan sebuah penelitian di Universitas Manchester, Inggris, menemukan bahwa semakin besar suara yang dihasilkan oleh musik yang kita dengar, maka semakin besar pula kesenangan yang bakal muncul dari diri kita.

Jadi gini, hal tersebut terjadi karena sistemvestibular, yang bertanggung jawab terhadap keseimbangan dan juga menimbulkan getaran.

Nah, saat gelombang suara terkirim, maka pesan positif juga terkirim ke otak.

Selain itu, penelitian lain menunjukkan bahwa saat telinga menerima gelombang yang ditimbulkan oleh suara gitar elektrik yang melengking, gelombang itu bakal diteruskan ke pusat memori.

Efeknya, hal itu akan melatih ketajaman berpikir seseorang dan meningkatkan daya ingatnya.

Editor : Hai Online

Baca Lainnya

Latest