Follow Us

Nggak Mau Kalah, Google Resmi Keluarkan Google Assistant Untuk Ngalahin Siri Milik iPhone. Kira-kira Kerenan Yang Mana Ya?

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 19 Mei 2017 | 17:02
Google Assistant
Bayu Dwi Mardana Kusuma

Google Assistant

Akhirnya Google resmi meluncurkan teknologi Google Assistant pada hari Rabu, 18 Mei 2017 lalu. Aplikasi ini digadang-gadang bakalan menyaingi Siri kepunyaan dari Apple Inc. Kerennya, Google Assistant nggak cuma tersedia untuk Android aja tapi juga tersedia untuk iPhone.

Meskipun Google Assistant dianggap lebih pintar daripada Siri, namun Siri milik iPhone memiliki keunggulan selangkah di depan daripada Google Assistant yaitu dalam cara pengoperasiannya. Siri hanya memerlukan perintah ‘Hey Siri’ untuk bisa aktif sedangkan aplikasi Google Assistant perlu dibuka secara terpisah.

Fungsi dari Google Assistant cukup banyak diantaranya bisa untuk reservasi tempat, mencari tempat makan, melihat hasil dari pertandingan olahraga, pengingat, perkiraan cuaca dan masih banyak lagi fungsi lainnya.

Google Assistant pun masih terus dikembangkan, dalam waktu dekat Google akan merilis fitur baru lagi pada Google Assistant. Salah satu fitur yang dibocorkan yaitu kemampuan Google Assistant untuk mengetik setiap kata dari ucapan yang keluar dari mulut kita. Selain itu ada juga fitur kamera viewfinder untuk menerjemahkan teks bahasa asing dan lainnya.

Nggak usah khawatir keribetan atau bagaimana, karena bentuk interaksi antara Google Assistant dengan Siri sebenarnya nggak beda jauh.

Source : tribunnews.com, CNBC

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest