Follow Us

Modal Duit Saja Nggak Cukup, Ini 5 Tips Berburu Tiket Murah Di Travel Fair

Rizki Ramadan - Minggu, 12 Maret 2017 | 02:00
Pengunjung memadati stan di Garuda Indonesia Travel Fair, Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (29/4/2016).
Rizki Ramadan

Pengunjung memadati stan di Garuda Indonesia Travel Fair, Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (29/4/2016).

Siapa sih yang nggak pengen jalan-jalan? dan siapa juga yang nggak pengen nyebrang pulau atau propinsi pake pesawat dengan harga murah. Untuk lo semua yang berjiwa traveling, ajang travel fair pasti jadi ajang penting. Untuk nyari tiket murah. Nah, seperti yang kita ketahui bersama, 10-12 Maret ini sedang berlangsung Garuda Travel Fair. Sembilan kali sudah perhelatan pameran tiket Garuda Indonesia ini diselenggarakan di Jakarta Convention Centre, Senayan.

Tapi, bukan hal yang gampang untuk bisa dapet tiket murah di travel fair. Butuh persiapan khusus. Untuk itu, berdasarkan pengalaman saya ke Garuda Travel Fair Sabtu (11/03) kemarin, inilah beberapa tipsnya:
1.Rencanakan Tanggal Keberangkatan dan Kedatangan

Rencanakan tanggal sesuai ketentuan promo tiket Garuda Indonesia, yaitu menghindari black out date dan peek season karena pada tanggal-tanggal tersebut promo nggak berlaku alias harga normal. Jangan lupa siapkan alternatif rencana keberangkatan karena penuhnya traffic permintaan rute di jadwal yang sama.

2. Siapkan Dokumen Penting
Nah, ini hal yang sepele, namun fatal. Untuk reservasi tiket, dibutuhkan nama lengkap sesuai dengan yang tertera di paspor. Foto halaman identitas pada paspor untuk memudahkan pemesanan tiket. Jangan sampe kalian salah memberi nama yang tidak sesuai di paspor, karena hal itu akan membuat kalian bermasalah saat imigrasi atau bahkan tidak diizinkan untuk terbang. Sayang tiket promonya, kan?

3. Datang 2 Jam Sebelum Open Gate
Untuk mendapatkan harga spesial dan jadwal sesuai rencana keberangkatan saat happy hour berlangsung (10.00-13.00 WIB dan 16.00-18.00 WIB) kalian harus datang pagi-pagi. Karena jika tidak, jangan harap akan dapat tiket sesuai jadwal atau sesuai harga spesial. Hal ini dikarenakan antrian yang sangat panjang, belum lagi antrian cashback yang sudah sedari jam setengah 9 pagi sudah mencapai depan parkiran. Fantastis, bukan?

4. Siapkan Alat Pembayaran

Selain cash, siapkan kartu debit atau kredit BNI untuk transaksi ditempat. Karena jarang sekali yang menyediakan bank lain untuk transaksi ditempat. Pembayaran via transfer juga bisa menjadi alternatif, jika kalian tidak memiliki kartu debit atau kredit BNI. Selain itu, untuk menghindari panjangnya antrean ATM centre JCC, cek ATN center terdekat di daerah senayan untuk pembayaran via transfer ke travel agent pilihan.

5. Kuatkan Kaki dan Tajamkan Pandangan Mata

Nah, yang terakhir siapkan kaki dan mata. Pakailah alas kaki yang nyaman, karena antrian yang sangat panjang bakalan buat kaki kalian pegel dan jalan menuju assembly hall yang panjang bisa bikin kaki gempor. Selain itu, kalian perlu setidaknga jalan cepat dan cermat melihat travel agent yang kosong bangkunya. Lebih baik memilih travel agent yang sepi dibanding harus mengantri karena dengan mengantri akan membuang waktu kalian dan membuat kalian kehabisan tiket sesuai jadwal yang dibuat sebelumnya karena sistem reservasi yang "siapa cepat dia dapat"

Sekian 5 tips untuk kalian yang mau ke Garuda Travel Fair. Goodluck dan semoga bisa mendapatkan tiket sesuai harapan kalian!

Reporter: Alifa Shavira - SMAN 81 Jakarta

Editor : Rizki Ramadan

Latest