Follow Us

Nggak Mau Kalah, Kini Lenovo Punya Sub Brand Bernama "Lemeng Mobile"

Dio Firdaus - Selasa, 19 Februari 2019 | 15:15
Logo Lemeng Mobile
Lemeng Mobile

Logo Lemeng Mobile

hai-online.com- Kalau kamu perhatikan, pabrikan ponsel China belakangan ini sedang gencar memperkenalkan sub-brand masing-masing. Alasan dibalik mengapa para vendor China ini membuat sub-brand adalah untuk menjanvgkau pengguna di segmen pasar yang berbeda.Contohnya seperti Xiaomi dengan Redmi, Oppo dengan Realme, Huawei dengan Honor, Vivo dengan iQoo dan kini, ada Lenovo dengan Lemeng Mobile.Pihak Lenovo sendiri mengonfirmasi kehadiran merek smartphone terbarunya itu melalui akun resmi Lemeng Mobile di Weibo beberapa hari lalu.

Baca Juga : Years & Years Batal Manggung di LaLaLa Fest 2019, Ini Penjelasannya!

Laman weibo Lemeng Mobile

Laman weibo Lemeng Mobile

Pada situs jejaring sosial China itu, profil Lemeng Mobile yang telah memiliki 20.2694 tercantum dimiliki oleh Beijing Lenovo Group. Yang artinya, Lemeng Mobile memang milik Lenovo.Meskipun sudah ada akun media sosialnya, tapi belum diketahui ponsel atau produk apa yang akan Lemeng Mobile ini keluarkan di kemudian hari.Tapi, menurut kabar yang berhembus di dunia maya, Lemeng Mobile ini dirumorkan akan mengeluarkan ponsel yang fokus pada fitur musik.Karena Lemeng Mobile sendiri merupakan sub-brand Lenovo yang sempat aktif beberapa tahun lalu dan Lenovo juga diketahui memproduksi smartphone yang kaya akan fitur audionya, sebagaimana HAI rangkum dari Gizmochina.Kira-kira, sub-brand Lenovo ini akan fokus ke mana ya sob? Apakah musik sesuai dengan rumor atau justru ke arah gaming seperti yang sedang trending saat ini? (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest