Follow Us

Jadi Murid Valentino Rossi di VR46 Academy Ternyata Gratis

Ricky Nugraha - Sabtu, 29 Desember 2018 | 16:30
Valentino Rossi dan murid akademinya
motosan.es

Valentino Rossi dan murid akademinya

HAI-online.com - Bisa jadi murid Valentino Rossi dan berlatih di VR46 Academy tentu menjadi impian bagi para pembalap muda.

Karena siapa juga yang nggak mau berlatih di dalam akademi milik salah satu pembalap legendaris.

Beberapa orang pasti penasaran dengan rahasia VR46 Academy, terutama masalah sistem perekrutan, pendidikan, dan biaya yang mungkin diperlukan untuk bisa bergabung.

Ternyata, untuk bisa bergabung dalam VR46 Academy, para pembalap muda nggak dipungut biaya sama sekali.

Hal ini diungkapkan oleh tangan kanan Valentino Rossi yang juga jadi pelatih dan pengurus VR46 Academy, Carlo Casabianca.

Baca Juga : Marc Marquez Berikan Jawaban Ketika Ditanya Soal Pindah ke Yamaha

"Satu hal yang nggak banyak orang tahu bahwa pembalap yang masuk akademi nggak membayar apapun," kata Casabianca, dikutip dari Motosan.com.

"Mereka nggak membayar untuk nge-gym, untuk latihan di Misano, dan motor yang mereka pakai, nggak ada," jelasnya.

Casabianca menjelaskan bahwa sistem perekrutan pembalap memang sangat ketat, tapi nggak membutuhkan uang agar bisa masuk. Semuanya murni karena bakat, ketekunan, dan faktor lainnya.

Misalnya saja Franco Morbidelli, yang bisa dibilang contoh sukses VR46 Academy. Morbidelli mengalami keterbatasan ekonomi karena ayahnya telah meninggal dunia, tapi ia bisa masuk dan tetap dapat berlatih dalam akademi ini.

Jadi, semua pembalap di VR46 Academy murni karena bakat, bukan cuma gara-gara banyak duit.

Baca Juga : 7 Kali Juara MotoGP, Marc Marquez Ternyata Nggak Punya SIM dan Motor

Namun, jika pembalap sudah bisa menang atau sukses, akademi tetap mendapat dana dari para pembalap.

"Ketika pembalap mulai menang, mereka mendonasikan 10% hasilnya untuk akademi secara resmi, tapi nggak bisa dibilang untuk meraup untung, itu dipakai untuk masa depan pembalap yang ada di akademi sendiri," tambahnya.

Source : GridOto.com, motosan.es

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest