Follow Us

Cerita Zack, Additional Player Seventeen Yang Selamat Dari Tsunami di Tanjung Lesung

Rizki Ramadan - Minggu, 23 Desember 2018 | 08:00
skinsut IGS Zack
@zackthejackman

skinsut IGS Zack

Hai-online.com - Kabar duka datang dari pantai wilayah di kawasan Pandeglang, Banten, dan Lampung Selatan, Lampung. Sabtu (22/12), sekitar pukul 9 malam, gelombang pasang menerjang. Personel dan crew band Seventeen yang sedang manggung di Tanjung Lesung Beach Resort menjadi korban.

Hai pertama kali mendapat kabar ini dari Instagram @erixsoekamti. Erix menyampaikan bahwa beberapa crew dan personil band belum ditemukan. “Mohon do’a agar semuanya baik2 saja,” tulis Erix.

Update selanjutnya Hai dapat dari Ilona. Ilona mendapat kabar dari Zack, musisi yang ikut membantu penampilan Seventeen di Tanjung Lesung. Melalui IG story akunnya @Oliviailonatanjung, Ilona menceritakannya

Ilona juga nge-post rekaman video call dirinya dengan Zack, additional player sekaligus kru Seventeen. Zack mengabarkan personel dan crew Seventeen masih banyak yang belum ditemukan keberadaannya. Zack mengirim pesan dan video call dengan ponsel yang ia pinjam dari warga. Saat itu, Zack sudah berada di klinik terdekat.

“Sisa satu sepatu saksi hidup gw kegulung ombak tsunami di Tanjung lesung. Didalam air cuman bisa berdoa “Tuhan Yesus Tolooong!! Detik2 terakhir nafas hampir habis. Tiba2 megang besi bekas panggung roboh. nyangkut di pohon kelapa. Puji Tuhan saya selamat. Mohon doanya teman2. Anak2 Seventeen Bani, Andi, Herman, Ujang belum ketemu sampe skrng,”tulis Zack di IG Story akun @Zackthejackman.

IGS @Zackthejackman

IGS @Zackthejackman

Menurut laporan yang Hai himpun dari Kompas.com, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika ( BMKG) menyatakan bahwa gelombang itu merupakan tsunami.

BMKG menyimpulkan setelah dapet data dari 4 stasiun pengamatan pasang surut di sekitar Selat Sunda pada waktu terjadi tsunami, 21.27 WIB.

Kompas.com menyebutkan, hasil pengamatan menunjukkan tinggi gelombang masing-masing 0.9 meter di Serang pada pukul 21.27 WIB, 0,35 meter di Banten pada pukul 21.33 WIB, 0,36 meter di Kota Agung pada pukul 21.35 WIB, dan 0,28 meter pada pukul 21.53 WIB di Pelabuhan Panjang.

Meski menyatakan tsunami, Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Rachmat Triyono menyatakan bahwa sebenarnya tidak ada aktivitas seismik di sekitar lokasi gelombang tinggi. "Jadi masih belum jelas penyebabnya. Apakah mungkin karena aktivitas Krakatau? Kita belum tahu," katanya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (22/12/2018).

UPDATE

- Sebelumnya Hai menulis Zack sebagai musisi rekan band Seventeen. Setelah mendapat konfirmasi dari pihak manajemen Seventeen, Hai melengkapi informasi dan mengubah informasi Zack menjadi sebagai additional player sekaligus kru Seventeen

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya

Latest