Follow Us

Sultan , Mah, Bebas! Modifikator Indonesia BMW Seri-3 Bikin Jadi Pikap

Agung Mustika - Kamis, 06 Desember 2018 | 17:35
Ini Dia BMW Seri-3 Sedan yang Dibikin jadi pikap
Gridoto.com

Ini Dia BMW Seri-3 Sedan yang Dibikin jadi pikap

HAI-Online.com - Apa jadinya kalo mobil sedan mewah macem BMW Seri-3 dibikin jadi pikap?

Dilansir dari Gridoto.com, pemilik mobil yang tergabung dalam klub mobil bernama Nozzle Auto Club ini mengobrak-abrik separuh bodi mobil BMW Seri-3 E46 jadi mobil pikap pengangkut barang.

Terlihat di sini bagasi dan kabin baris kedua habis sudah, berganti menjadi bak yang beralaskan material kayu.Namun ubahan 'wah'-nya enggak cuma itu, dari fender, bumper, kap mesin, bahkan spion juga dibikin versi custom bergaya M3.

Bagian-bagian yang dipretelin jadi pikap
Gridoto.com

Bagian-bagian yang dipretelin jadi pikap

Over fender-nya malah ngadopsi gaya tunner kenamaan asal Jepang, Rocket Bunny.

Ado selaku pemilik mobil cuma nambahin custom front lips bermaterial carbon kevlar biar lebih kuat kesan sporty-nya.

Baca Juga : Gokil, PUBG Mobile Kedatangan Skin Ondel-ondel dan Pangsi Khas Betawi

Nggak lupa juga side skirts juga diberi aksen carbon kevlar agar terlihat lengkap.

Pada kaki-kaki, Ado menjahitkan pelek M3 CSL ring 19x(10+11) inci yang dibalut ban berukuran 315/25/R19 (belakang) dan 275/25/R19 (depan).

Bagian-bagian BMW yang dijadiin pikap
Gridoto.com

Bagian-bagian BMW yang dijadiin pikap

Agar semburan mesin terdengar sangar, muffler diubah dengan versi double pipe lansiran M3.

Data modifikasi

Bmw 318i 2004 Full body custom (pick up)Fender M3 customKap mesin M3 customBumper M3 customLips custom + carbon kevlar Spion M3 + carbon Tutup bak kayu customJok SR 4Stop lamp LEDStir M3 + CarbonShift knop M3Head unit E46 double din Velg M3 CSL 10-11Muffler double pipe M3Rocket Bunny custom Full

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest