Follow Us

Duh, Jersey yang Dipakai Timnas Indonesia Punya Masalah, Sob!

Agung Mustika - Jumat, 16 November 2018 | 11:42
Jersey Timnas Indonesia tanpa patch
Bolasport

Jersey Timnas Indonesia tanpa patch

HAI-Online.com - Saat laga kontra Timor Leste, Selasa, 13 November 2018, terdapat kejanggalan pada jersi timnas Indonesia.

Kejanggalan tersebut ternyata bisa berujung pelanggaran regulasi yang ditetapkan, nih. Duh!

Timnas Indonesia berlaga dengan jersey utama, berwarna merah, saat menjamu Timor Leste pada matchday kedua Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Jersey tersebut emang berbeda dengan yang dikenakan saat bertandang ke markas Singapura pada matchday pertama lalu.

Akan tetapi, ada kejanggalan yang kelihatan di jersey timnas Indonesia saat melawan Timor Leste.

Baca Juga : Ranking Jersi 10 Peserta Piala AFF 2018 versi Fox Sports, Indonesia?

Pasukan Garuda yang berseragam merah-merah memakai jersey tanpa patch atau logo turnamen di lengan.

Hal itu berbeda dari saat timnas Indonesia menghadapi Singapura pada laga pertama.

Jersey putih timnas Indonesia kala itu dilengkapi dengan patch Piala AFF 2018 di bagian lengan kanan.

Jersey Timnas Indonesia kontra Timor Leste
Bolasport.com

Jersey Timnas Indonesia kontra Timor Leste

Namun patch itu nggak ada saat timnas Indonesia menggunakan jersey utama mereka di Piala AFF 2018 yang berwarna merah.

Kelalaian timnas Indonesia memasang patch yang udah ditetapkan bisa berujung sanksi yang cukup berat, nih.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest